Siswi SMAN 1 Unggulan Muaraenim Juara di ajang Putri Nusantara Remaja 2025

2 siswa kelas XI SMAN 1 Unggulan Muara Enim telah menorehkan prestasi di tingkat Provinsi Sumatera Selatan yaitu Nadya Khairunnisa sebagai Winner Putri Nusantara Remaja 2025 dan Rebecca Malvaroza sebagai Runner Up 1 Putri Nusantara Remaja 2025, dimana mereka telah melakukan seleksi tahap awal pada bulan Februari 2025 dan melanjutkan karantina pada tanggal 25 April - 3 Mei 2025. Nadya dan Rebecca akan melanjutkan perjuangannya pada tingkat Nasional beberapa bulan mendatang. Sebagai anak yang mempunyai semangat juang tinggi mereka mempunyai motivasi untuk mengharumkan dan membanggakan nama sekolah serta kabupaten Muara Enim di tingkat yang lebih tinggi, mereka juga ingin memperluas wawasan serta menambah banyak relasi untuk masa depan. Harapan mereka kedepannya semakin banyak anak-anak SMAN 1 Unggulan Muara Enim yang dapat menorehkan prestasi di berbagai bidang dan terus membawa nama SMANSA untuk terus dikenal oleh dunia luar.
Kategori
Artikel Terpopuler
-
Informasi Hasil PPDB Tahun Pelajaran 2024/2025 diumumkan 23454 Hits 2024-05-31 20:24:02
-
Informasi Hasil PPDB SMAN 1 Muara Enim 14631 Hits 2024-05-31 10:10:55
-
Pengumuman Daftar Ulang PPDB tahun pelajaran 2024/2025 12566 Hits 2024-06-02 10:59:14
-
Alur dan Persyaratan PPDB SMAN 1 Muara Enim Tahun Ajaran 2024/2025 8087 Hits 2024-04-11 22:44:51
-
Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2024/2025 7222 Hits 2024-04-08 10:51:05